KIBLAT.NET – Syam Organizer, sebuah lembaga baru yang ikut andil dalam kepedulian terhadap krisis Suriah, menggalang kesediaan umat Islam tanah air untuk membantu ahli sunnah Suriah di Musim Dingin. Penggalangan bantuan untuk musin dingin ini, menurut website resminya, merupakan program temporer selain tema utama: Tebar Cinta untuk Bumi Syam (TCuBS). Perbedaan program ini dengan TCuBS adalah dari sisi teknisnya. TCuBS adalah sebuah program yang digelar dalam bentuk tabligh dan kajian sementara program Membantu Suriah di Musim Dingin diajukan kepada kaum muslimin di Indonesia dalam bentuk paket-paket bantuan. Paket bantuan tersebut antara lain:
- Selimut dengan nilai paket @ Rp. 200.000
- Jaket dengan nilai paket @ Rp. 300.000
- Coat/ Mantel dengan nilai paket @ Rp. 400.000
- Sepatu Boot dengan nilai paket @ Rp. 500.000
- Sleeping Bag dengan nilai paket @ Rp. 600.000
- Room Heater (PEmanas Ruangan) dengan nilai paket @ Rp. 1.500.000
- Tenda dengan nilai paket @ Rp. 4.500.000
Meski demikian, pihak panitia tidak membatasi bantuan yang akan disalurkan kaum muslimin untuk muslimin di Suriah. Berapapun yang Anda berikan sangat berarti bagi muslim di Suriah.
Donasi dapat dikirim ke no. rekening:
010201031968508 (BRI)
7052122435 (BSM)
Untuk membedakan dengan alokasi bantuan dalam program lainnya, Syam Organizer mengharap setiap transfer ditambahkan angka 200 pada 3 digit terakhir. Selanjutnya, penyumbang mengkonfirmasi transfernya dengan sms ke 0838 4240 1012 dengan format sms (nama/kota/pilihan donasi/besar donasi/bank).
Contoh: edres kurniawan/papua/tenda/rp.4.500.200/BRI).
Merujuk ke laporan harian di website Syam Organizer, total sumbangan yang terkumpul untuk program tersebut sampai hari ini, 20 Nopember 2013 ialah Rp. 91.276.820. Sumbangan terkumpul dari berbagai wilayah dengan kisaran ratusan hingga jutaan rupiah per orang. Semoga Allah membalas amal mereka dengan yang lebih baik, dan memberikan kekuatan pihak yang mengumpulkan untuk menyampaikan kepada rakyat Suriah.